Bijak Dalam Membeli Mainan Anak-anak


Alasan kebanyakan orang tua saat membelikan berbagai macam mainan untuk anaknya pasti karena rasa sayang. Ingin melihat anaknya bahagia saat bermain dengan mainan yang kita belikan. Saya pun gak tega kalau liat anak merengek minta sesuatu. Tapi sebagai seorang ibu, kita harus dapat mengendalikan emosi dalam  membeli apapun, termasuk mainan anak. Alih-alih membuat anak-anak bahagia tapi malah menjadi sumber pemborosan keuangan kita. Selain itu membelikan anak sesuka hati dapat mengubah karakter anak menjadi boros dan menuntut keinginannya selalu terpenuhi.


Hal yang perlu dipertimbangkan saat membeli mainan

Sesuai usia anak
Perhatikan kemasan saat membeli mainan. Baca keterangan usia yang  tertera. Agar anak dapat bermain sesuai usianya.

Sesuai kebutuhan anak
Untuk anak aktif biasanya menyukai mainan outdoor seperti sepeda. Untuk anak kreatif biasanya lebih menyukai mainan edukasi seperti lego atau play doh. Kebutuhan mainan untuk bayi, balita dan anak usia sekolah juga pasti berbeda. Gender pun sangat mempengaruhi, anak perempuan cenderung menyukai boneka dan anak laki-laki cenderung menyukai main bola. Kebutuhan anak juga harus dipertimbangkan sebelum membeli mainan. Mommy bisa melibatkan anak saat membelikan mereka mainan. 

Keamanan mainan
Perhatikan apakah bahan mainan terbuat dari bahan yang aman, apakah bentuk dari mainan tidak membahayakan anak-anak. Sekarang banyak beredar mainan yang terbuat dari bahan kimia berbahaya. Jadi lebih teliti dalam membeli mainan. Mommy bisa mengecek label atau kemasan mainan sebelum membeli. Bentuk mainan juga harus diperhatikan, balita sering memasukan benda kedalam mulutnya. Jadi mainan ukuran kecil sangat berbahaya untuk balita.

Mainan sebagai edukasi
Selain sebagai sarana hiburan untuk anak-anak, mainan juga bisa sebagai sarana belajar anak. Pilihlah mainan yang bisa dijadikan media edukasi untuk anak-anak. Sehingga kegiatan bermain lebih efektif dan bermanfaat untuk perkembangannya. Seperti lego yang dapat mengembangkan kreatifitas anak.

Sesuaikan dengan budget

Belanjalah sesuai kebutuhan bukan menuruti keinginan. Harga mainan yang mahal akan lebih relatif jika tahan lama dan kualitas mainan bagus. Artinya Anda tidak perlu membeli mainan yang sama dalam waktu dekat.

Tips hemat membeli mainan anak


Barang preloved tidak ada salahnya
Daripada mainan yang sudah tidak terpakai lagi hanya memenuhi rumah. Biasanya karena si anak sudah tumbuh dewasa atau mainan sudah tidak sesuai umurnya. Banyak orang tua yang menjual mainan preloved anaknya ke berbagai situs jual beli. Kebanyakan dari mainan preloved tersebut memang masih layak pakai dan kualitasnya oke. Jadi tidak salahnya kita membeli mainan preloved. Tapi mommy harus benar-benar teliti sebelum membeli, pastikan mainan masih oke ya. Dengan membeli mainan preloved, mommy bisa menghemat banyak loh.

Sewa mainan
Menyewa mainan bisa jadi solusi untuk anaknya yang cepat bosan loh. Terkadang orang tua sudah membeli mainan keinginannya tapi cuma dimainin beberapa kali setelah itu anak bosan. Itu benar-benar boros. Mommy bisa menyewa mainan secara online. Biasanya dikenakan tarif per minggu atau per bulan.

Membeli online di marketplace 
Saat ini semakin banyak kemudahan yang ditawarkan oleh marketplace. Mulai dari gratis ongkir, promo-promo, banyak juga toko-toko yang saling perang harga murah.  Selain itu dengan membeli online  mommy bisa menghemat biaya ongkos dan makan kalau mommy membeli mainan langsung ke toko atau ke mall.

Membeli saat sale.
Sepertinya hampir semua ibu-ibu sangat update soal sale ya. Membeli mainan saat harganya sale bisa menghemat pengeluaran mommy tapi memang harus lebih sabar ya karena tidak semua mainan di sale.

Melibatkan anak saat membeli mainan
Mommy bisa mengajak anak saat ingin membeli mainan, agar mainan yang dibeli sesuai dengan kebutuhannya. 

Membuat mainan DIY
Selain lebih hemat, dengan membuat mainan DIY dapat melatih kreatifitas anak. Jadi tidak ada salahnya membuat mainan DIY dengan bahan yang sederhana anak pun dapat bermain dan belajar.

Comments

  1. Saya paling setuju membuat DIY untuk beberapa jenis mainan anak secara bareng ama si anak karena hal ini juga akan meningkatkan kreatifitas anak

    ReplyDelete

Post a Comment